Ketika Indonesia Dianggap Masih Terseok-seok Menjadi Negara Maju
RIAU24.COM - Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto menyebut Indonesia kesulitan menjadi negara maju.
Hal ini lantaran pertumbuhan ekonomi masih di bawah 6-7 persen dikutip dari inilah.com, Senin 5 Februari 2024.
Bahkan, ekonomi Indonesia masih kalah dengan Filipina yang bisa tumbuh hingga 5,6 persen.
Menurutnya, ekonomi Indonesia tumbuh 5,05 persen di 2023.
"Kita di bawah negara besar seperti China, Filipina maupun Uzbekistan. Uzbekistan ekonominya jauh lebih kecil secara size tapi Indonesia salah satu negara yang pertumbuhannya tertinggi di dunia, dan ini dengan Vietnam sejajar," ujarnya.
Tambahnya, pertumbuhan ekonomi selama 5 tahun terakhir bahkan belum menunjukkan peningkatan yang signifikan.