Menu

Dengan Jarak Tempuh 2 Jam Perjalanan, Kapolsek Rupat Temui Para Nelayan Pulau Terluar Demi Pemilu Damai

Dahari 17 Jan 2024, 09:07
Kapolsek Rupat AKP Siswoyo bersama para Nelayan di pulau terluar
Kapolsek Rupat AKP Siswoyo bersama para Nelayan di pulau terluar

RIAU24.COM - BENGKALIS - Pulau rupat merupakan pulau terluar yang perbatasan langsung dengan negara jiran malaysia yang masih diwilayah kabupaten Bengkalis Riau.

Masih dalam cuaca berkabut karena embun pagi belum tersapu sepenuhnya oleh matahari, Kapolsek Rupat AKP Siswoyo SH beserta anggotanya sudah bergerak dari Mapolsek Rupat menuju Desa Teluk Lecah.

Pagi hari lagi, Kapolsek Rupat AKP Siswoyo langsung berkunjung ke desa teluk Lecah guna menemui kelompok nelayan untuk menyampaikan pesan pemilu damai tahun 2024 ini.

"Dibutuhkan waktu lebih kurang dua jam perjalanan sampai ke tempat sasaran maka kami harus berangkat pagi hari guna bisa bertemu dengan Nelayan sebelum mereka berangkat melaut untuk mencari ikan,"ujar AKP Siswoyo, Rabu 17 Januari 2024 kepada media ini.

"Allhamdulillah dengan gencarnya pembangunan jalan yang dilakukan oleh pemkab Bengkalis sehingga jarak yang jauh tersebut bisa di tempuh dengan lancar menggunakan kendaraan patroli,"ujarnya.

Dari pantauan, setibanya di desa Teluk Lecah Kapolsek Rupat AKP Siswoyo langsung mengunjungi lokasi dimana para nelayan menambatkan kapalnya atau perahunya dengan menyapa mereka yang penuh semangat.

Halaman: 12Lihat Semua