Menu

PDIP Tak Ambil Pusing Soal Dugaan Intimidasi yang Datang dari Kubu Prabowo

Azhar 15 Jan 2024, 13:45
Ilustrasi PDIP. Sumber: CNN Indonesia
Ilustrasi PDIP. Sumber: CNN Indonesia

RIAU24.COM - Bendahara Umum (Bendum) DPP PDIP Olly Dondokambey mengomentari dugaan intimidasi yang mereka terima dari kubu Prabowo-Gibran.

Dia meyakini intimidasi tersebut sama sekali tak akan berdampak pada pilihan masyarakat dikutip dari inilah.com, Senin 15 Januari 2023.

Alhasil, mereka optimistis Ganjar Pranowo-Mahfud Md akan memenangkan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

"Secara umum, pasti tidak ada pengaruh (akan pilihan masyarakat), siapa pun (penjabat) kepala daerahnya," sebutnya.

Keyakinan ini lantara PDIP merupakan partai kader dan sudah mengalami berbagai proses politik.

Untuk diketahui, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto menyebut sejumlah Pj kepala daerah di Jawa Tengah dan Jawa Timur dicopot karena tidak mau berpihak ke capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka.

Halaman: 12Lihat Semua