Faisal Basri Ungkap Alasan Bujuk Sri Mulyani, Basuki Cs Tinggalkan Jokowi
Faisal menilai jika Prabowo-Gibran terpilih maka utang RI bisa bengkak menjadi Rp16 ribu triliun. Jumlah tersebut dua kali lipat dari utang RI saat era Jokowi.
"Kalau kebijakan Jokowi dilanjutkan sama Prabowo dan Gibran, bisa Rp16 kuadriliun (utang Indonesia), 5 tahun ini karena enggak kerja keras (tambah pendapatan)," ramal Faisal.
Faisal menilai pemerintah seakan 'meremehkan' menarik utang baru. Ia menyebut negara tidak berpikir karena yang membayar utang bukanlah mereka para pejabat.
Namun, generasi muda yang harus menanggung kerusakan di Indonesia.
"Karena yang bayar (utang) bukan mereka, utangnya 10 tahun, 20 tahun, 30 tahun, yang bayar adik-adik kita. Jadi, nyata-nyata yang dilupakan itu, rezim Jokowi mewariskan beban amat berat buat generasi muda," tuturnya.
"Oleh karena itu, Anda terutama generasi Z jangan diam. Karena ulah generasi sekarang itu akan dibebankan ke Gen Z, bukan saya," tandas Faisal.