Tahukah Anda, Inilah Penyebab Wanita Tak Lagi Tertarik Bercinta Setelah Menopause
Adapun sejumlah gejala yang dialami wanita menjelang menopause, yaitu vagina mulai kering hingga dinding vagina mulai menipis (atrofi vagina). Kondisi tersebut memicu penurunan libido atau dorongan seks, serta diiringi muncul rasa nyeri ketika berhubungan intim.
Kesehatan Mental Pengaruhi Gairah Seks pada Wanita
Selain itu, kondisi kesehatan mental juga turut mempengaruhi gairah seksual. Dalam kondisi tertentu, hal ini dapat mempengaruhi libido.
Dilansir Mayo Clinic, jika kesehatan mental sedang buruk, hal ini membuat seseorang jadi tak tertarik untuk berhubungan intim. Sebab, pikiran yang sedang kacau dan diiringi tekanan besar dapat menyebabkan stres.
Tingkat stres yang tinggi dapat dipicu oleh sejumlah faktor. Pada umumnya, stres dipicu oleh padatnya aktivitas sehari-hari, mulai dari tekanan kerja yang berat, mengasuh anak-anak, atau mengurus pekerjaan rumah tangga.