YBM BRIlian bersama IZI Riau Salurkan Bantuan Banjir di Desa Lubuk Siam
RW 04 dalam hal ini menyampaikan rasa terima kasih sebanyak-banyaknya kepada YBM BRIlian dan IZI Riau yang telah mendatangi desa kami serta menyalurkan bantuan kepada masyarakat desa Lubuk Siam.
"Alhamdulillah, terim kasih YBM BRIlian dan IZI Riau yang telah menyalurkan bantuan kepada masyarakat desa Lubuk Siam yang tedampak banjir, tentunya bantuan yang diberikan sangat bermanfaat bagi masyarakat di sini,"ungkap Muhammad Arshii Fil Mahfud selaku ketua RW 04 Dusun III, desa Lubuk Siam.
Leni salah satu penduduk desa Lubuk Siam yang menerima bantuan turut menyampaikan rasa terima kasihnya kepada tim YBM BRIlian dan IZI Riau yang jauh-jauh datang dari Pekanbaru menyalurkan bantuan ke desa ini.
" Terima kasih kepada seluruh tim YBM BRIlian dan IZI Riau yang telah memberikan bantuan kepada kami masyarakat yang terdampak banjir, tentunya bantuan yang diberikan sangat berguna buat kami yang sedang mengungsi ini, semoga berkah buat karyawan YBM BRIlian dan IZI Riau " ujar Ibu Leni salah satu penduduk setempat.
Irwan mewakili tim IZI Riau menyampaikan bahwasanya ini merupakan program Tanggap Bencana Banjir Riau yang berkolaborasi dengan YBM BRIlian untuk pertama kalinya.
"Bantuan kali ini merupakan dari program Tanggap Bencana Banjir Riau yang mana kali ini kita berkolaborasi dengan YBM BRIlian dalam membantu masyarakat yang terdampak banjir di desa Lubuk Siam, semoga kedepannya bisa terus bersinergi dalam kegiatan-kegiatan sosial lainnya, semoga banjir segera surut dan masyarakat harus tetap waspada dengan segala kemungkinan yang terjadi,"ungkap Irwan.