Menu

Tahukah Anda, Inilah 6 Cara Mencegah Perut Buncit dan Melar Selama Musim Liburan

Devi 31 Dec 2023, 19:54
6 Cara Mencegah Perut Buncit dan Melar Selama Musim Liburan
6 Cara Mencegah Perut Buncit dan Melar Selama Musim Liburan

1. Tetap Berolahraga
Liburan memang menjadi waktu yang tepat untuk bersantai. Tapi, bukan berarti boleh terus bermalas-malasan dan tidak berolahraga.

Olahraga memiliki banyak sekali manfaat untuk tubuh. Selain membakar lemak, olahraga juga membantu memelihara kesehatan pembuluh darah, memperkuat otot jantung, hingga meningkatkan jumlah kolesterol baik atau HDL (high-density lipoprotein) dalam tubuh. Keseluruhan manfaat tersebut dapat membantu melindungi dari risiko penyakit seperti hipertensi hingga serangan jantung.

2. Kontrol Porsi Makan

Momen liburan bisa membuat orang terlalu memanjakan diri untuk urusan makanan, apalagi mereka yang bepergian ke tempat-tempat wisata. Tak jarang, godaan kuliner eksotis membuat banyak orang 'kalap' dan tidak menjaga porsi makannya.

Hal ini tentunya membuat badan menjadi 'melar' dan memicu sejumlah penyakit. Salah satu cara yang efektif untuk mengontrol porsi makan adalah dengan menggunakan piring atau wadah yang lebih kecil, agar jumlah makanan yang diambil tidak terlalu banyak.

Sambungan berita: 3. Kurangi Makanan Manis
Halaman: 123Lihat Semua