6 Minuman Penurun Kolesterol-Darah Tinggi, Pendamping Makan Enak Tahun Baru
RIAU24.COM - Minuman penurun kolesterol dan darah tinggi dapat membantu menetralisir efek makan daging. Karenanya, minuman-minuman tersebut cocok disuguhkan pada acara malam tahun baruan, yang kerap identik dengan kegiatan bakar-bakar daging alias barbeque.
Barbeque merupakan salah satu aktivitas favorit yang dilakukan sambil menunggu momen pergantian tahun. Biasanya, jenis daging yang sering dikonsumsi adalah daging merah, seperti daging sapi atau kambing.
Suasana perayaan tahun baru pun sering membuat orang lupa diri dan 'kalap' mengonsumsi hidangan daging tersebut. Padahal, terlalu banyak mengonsumsi daging merah dapat meningkatkan risiko penyakit berbahaya, seperti tekanan darah tinggi, kolesterol, jantung, hingga stroke.
Minuman Penurun Kolesterol dan Darah Tinggi