Menu

PKB Balas Kritikan Gibran soal Cak Imin Potong Tumpeng di IKN, Singgung Tinggalkan PDIP

Zuratul 24 Dec 2023, 23:31
PKB Balas Kritikan Gibran soal Cak Imin Potong Tumpeng di IKN, Singgung Tinggalkan PDIP. (Screenshot/YouTube @KPURepublikIndonesia)
PKB Balas Kritikan Gibran soal Cak Imin Potong Tumpeng di IKN, Singgung Tinggalkan PDIP. (Screenshot/YouTube @KPURepublikIndonesia)

RIAU24.COM -Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid mengkritik balik cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, yang mempertanyakan konsistensi cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, karena pernah tumpengan di Ibu Kota Negara Nusantara (IKN). 

Jazilul justru menyinggung Gibran yang tidak konsisten karena meninggalkan PDIP.

"Nah, malah Gibran itu 'tinggal glanggang colong playu', nggak tanggung jawab ninggalin PDIP dan maju cawapres. Apa itu sikap yang konsisten?" kata Jazilul saat dihubungi, Sabtu (23/12/2023).

Selain itu, Jazilul juga menilai Cak Imin sebetulnya tidak pernah menolak IKN lantaran itu perintah Undang-Undang. Menurutnya, Cak Imin hanya berpandangan IKN bukan prioritas Indonesia saat ini.

"Hemat saya, Cak Imin tidak menolak IKN sebab itu perintah UU, tapi Cak Imin memandang IKN bukan prioritas. Jadi Cak Imin konsisten bersama rakyat. Cak Imin konsisten pada konstitusi dan keadilan," ucapnya.

Senada dengan Jazilul, Ketua DPP PKB Daniel Johan juga menyebut tidak ada yang salah sebetulnya dengan Cak Imin pernah tumpengan di IKN. 

Halaman: 12Lihat Semua