Buntut Loloskan Gibran Cawapres, DKPP Akan Periksa Seluruh Komisioner KPU
“Sekretariat DKPP telah memanggil semua pihak secara patut, yakni lima hari sebelum sidang pemeriksaan digelar,” jelas David Yama mengutip dari kumparan, Kamis (21/12).
Ia juga mengungkapkan, sidang ini bersifat terbuka untuk umum, sehingga masyarakat dapat memantaunya.
“Bagi masyarakat yang ingin hadir atau wartawan yang ingin meliput, silakan hadir sebelum sidang dimulai,” terang David.
Untuk memudahkan akses publik terhadap jalannya persidangan, sidang ini juga akan disiarkan secara langsung melalui akun YouTube dan Facebook resmi DKPP.
“Sehingga siapa pun dapat menyaksikan jalannya sidang pemeriksaan ini,” pungkas David.