Strategi Sandiaga Uno Menangkan Ganjar-Mahfud di Sumbar
Hal senada disampaikan Sandiaga Uno terkait pemenangan Ganjar-Mahfud MD di Sumatera Barat.
Dirinya akan menerapkan strategi linier, sehingga masyarakat Sumatera Barat tersentuh hati dan pikirannya atas gagasan yang dimiliki Ganjar-Mahfud MD.
"Jadi kita mengerti bahwa di sini perjuangan kita harus lebih kuat. Oleh karena itu saya yang jauh lebih dikenal di sini oleh masyarakat di Bukittinggi, kita melakukan kampanye linear," ungkap Sandiaga Uno.
"Jadi bagaimana PPP bisa juga mengkontribusikan suaranya untuk kemenangan Ganjar-Mahfud dengan strategi harga murah, kerja mudah, pendapatan bertambah, hidup berkah dan pilih ka'bah," tambah dia.