Menu

Sudah Jadi Favorit Juara Dunia, Bagnaia Masih Was-was Hadapi MotoGP Valencia 2023

Rizka 24 Nov 2023, 12:58
Francesco Bagnaia
Francesco Bagnaia

RIAU24.COM - Ada satu masalah yang bikin pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, waswas titel yang sudah di depan mata melayang di MotoGP Valencia 2023.

Diketahui, Bagnaia saat ini mengantongi 437 poin dan memiliki keunggulan 21 angka dari Jorge Martin yang ada di posisi kedua. Selisih poin yang cukup besar itu bisa jadi tabungan berharga Bagnaia di seri terakhir di MotoGP Valencia.

Namun Bagnaia tidak mau lengah. Ia masih menaruh kewaspadaan penuh terhadap segala ancaman yang mungkin datang apalagi di tahun ini sprint race diberlakukan sehingga peluang meraih poin maksimal di tahun ini berubah jadi 37 angka.

“Dua poin kurang dibanding tahun lalu namun ada 12 poin tambahan yang bisa didapatkan [dari sprint race]."

"Ini situasi yang berbeda dan ada 37 poin yang tersedia jadi sungguh sangat penting untuk memulai segalanya dengan baik di hari Jumat, mulai dari sudah memiliki feeling yang bagus di FP1 dan berusaha masuk ke top 10," ucap Bagnaia seperti dikutip dari Crash.

Bagnaia menegaskan dirinya tidak mau buang-buang waktu dan berusaha main aman di dua balapan. Ia justru ingin secepatnya memastikan kemenangan dan mengunci gelar juara dunia.

"Saya akan berusaha maksimal. Hari Jumat akan sangat penting untuk memahami segalanya dan hari Sabtu sangat penting untuk bisa tampil kompetitif dan berusaha memenangkan sprint race."

"Tujuan utama adalah start di baris depan dan berusaha keras di sprint race untuk membuka kemungkinan meraih kemenangan," kata Bagnaia.

Bagnaia bisa memastikan diri jadi juara dunia MotoGP 2023 usai balapan sprint race bila mampu memperlebar selisih poin menjadi 25 angka atau lebih dari Jorge Martin. Contohnya Bagnaia memenangkan sprint race dan di saat bersamaan Jorge Martin finis di posisi ketiga.