Netanyahu Tolak Keras Gencatan Senjata, Perang Terbuka Mulai Merembet ke Lebanon
RIAU24.COM -Perang terbuka mulai merembet ke Lebanon dan mulai membuat warga khawatir akan tindakan militer IDF Israel.
Dalam beberapa hari terakhir, kelompok bersenjata Lebanon dan Israel telah melancarkan serangan lebih jauh ke wilayah masing-masing.
Baca juga: Xi Jinping Menyerukan Perdamaian Ukraina dan Gencatan Senjata Gaza Selama Kunjungan di Brasil
Serangan ini merupakan peningkatan dari pertempuran sebelumnya yang terbatas di wilayah perbatasan Israel-Lebanon.
Serangan-serangan tersebut terutama menargetkan pos-pos militer dan pejuang, meskipun ada beberapa korban sipil.
Baca juga: Sedikitnya 42 Orang Tewas Dalam Serangan Terhadap Kendaraan Penumpang di Distrik Kurram, Pakistan
Sebagian besar desa di Lebanon yang menjadi lokasi baku tembak telah kosong dari penduduknya.
Beberapa dari mereka banyak yang melarikan diri ke markas Hizbullah di pinggiran ibu kota Beirut.