Militer Israel Lanjutkan Invasi Darat ke Gaza Utara
Gaza hampir mengalami pemadaman total, dengan layanan internet dan telepon terputus selama lebih dari 12 jam pada Sabtu pagi. Perusahaan-perusahaan telekomunikasi dan Bulan Sabit Merah Palestina mengatakan hal ini disebabkan oleh pemboman Israel.
Kepala Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Tedros Adhanom Ghebreyesus, mengatakan pemadaman listrik "membuat ambulans tidak mungkin menjangkau korban luka di Gaza. “Evakuasi pasien tidak mungkin dilakukan dalam keadaan seperti itu, atau untuk menemukan tempat berlindung yang aman,” katanya dalam postingan di X, yang sebelumnya dikenal sebagai Twitter.
Ia juga mengatakan WHO tidak dapat menghubungi staf dan fasilitas kesehatannya. Kelompok pejuang Palestina yang menguasai Gaza mengatakan para pejuangnya bentrok dengan pasukan Israel di daerah dekat perbatasan dengan Israel.
Hagari mengatakan pada Jumat malam bahwa pasukan daratnya memperluas operasi mereka bersamaan dengan serangan udara ekstensif terhadap terowongan yang digali oleh Hamas dan infrastruktur lainnya.
“Selain serangan yang dilakukan beberapa hari terakhir, pasukan darat memperluas operasinya malam ini,” katanya.