Militer Israel Lanjutkan Invasi Darat ke Gaza Utara
RIAU24.COM - Tentara Israel mengatakan telah memasuki Gaza utara, dan operasi terus berlanjut. Juru bicara militer Israel Daniel Hagari mengatakan pasukan negaranya masih berada di Gaza dan perang terus berlanjut.
Hagari mengatakan tentara “melakukan kemajuan melalui tahapan” perang di Gaza. Juru bicara tersebut menambahkan bahwa pasukan militer memasuki wilayah Gaza utara dan memperluas cakupan operasi mereka.
“Pasukan masih berada di wilayah tersebut dan melanjutkan perang,” kata Hagari, dilansir Sindonews dari Al Jazeera.
Dia seraya menambahkan bahwa sejauh ini tidak ada korban jiwa.
Hagari mengatakan pasukan infanteri, lapis baja, teknik dan artileri berpartisipasi dalam operasi tersebut, “disertai dengan tembakan (udara) yang besar”. Selain itu, dia juga mengatakan bahwa negaranya akan mengirim truk bantuan berisi makanan, air dan obat-obatan ke Jalur Gaza pada siang hari.
Sementara itu, Hamas berjanji untuk menghadapi serangan Israel dengan "kekuatan penuh" setelah militer Israel memperluas serangan udara dan daratnya di daerah kantong Palestina, yang pada hari Sabtu menunjukkan bahwa serangan darat yang telah lama dijanjikan telah dimulai.