Bintang UFC Chimaev dan Belal Terang-terangan Bela Palestina, Bentang Bendera di Sosial Media
Unggahan tersebut mendapat respons dari netizen. Dalam unggahan Chimaev terdapat 515 ribu tanda likes dan lebih dari 9.000 komentar hingga Sabtu (21/10) pukul 08.35 WIB.
Sementara foto pembentangan bendera Palestina di akun Belal mendapat respons lebih dari 65 ribu tanda likes dan sekitar 1.500 komentar.
Kedua petarung tersebut sama-sama menyuarakan keberpihakan terhadap Palestina setelah serangan yang dilakukan Israel dalam beberapa pekan terakhir.
Salah satu cara yang digunakan Chimaev dan Belal adalah menampilkan unggahan pro-Palestina di media sosial masing-masing.
Baik berupa imbauan bagi dunia internasional, kata-kata penyemangat bagi warga Palestina, dan foto-foto yang menampilkan kejadian di Palestina.
Khusus bagi Belal, petarung 35 tahun itu memiliki darah Palestina dari kedua orang tuanya.