CPNS 2023 Dibuka Besok, Jangan Lupa Catat Link dan Cara Daftar SSCASN
RIAU24.COM -Pendaftaran seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2023 akan dibuka esok hari, Rabu (20/9/2023).
Jadwal ini mundur dari semula yang ditetapkan pada 17 September 2023.
Sementara itu, pengumuman seleksi CASN akan dilakukan pada 19 September hingga 3 Oktober 2023.
Lalu seleksi administrasi dilakukan pada 20 September hingga 12 Oktober 2023.
Calon peserta diharapkan sudah menyiapkan diri dengan mendaftar akun SSCASN BKN di link berikut ini https://sscasn.bkn.go.id/.
Berikut ini cara mendaftar SSCASN bagi yang belum memiliki akun:
- Buka situs https://daftar-sscasn.bkn.go.id/login
- Pilih "Daftar" di laman awal
- Isi formulir pendaftaran CPNS dan PPPK
- Verifikasi nomor telepon dan email aktif
- Tunggu proses verifikasi
- Login ke akun SSCASN dengan NIK dan password setelah mendapatkan email verifikasi
- Lengkapi profil dan pilih instansi CPNS dan PPPK
- Pilih formasi dan klik daftar
Adapun, beberapa dokumen yang perlu disiapkan sebelum mendaftar seleksi CPNS 2023, yakni:
- Nomor Induk Kependudukan (NIK)
- Nomor Kartu Keluarga (KK)
- Nomor NPWP (jika ada)
- Fotokopi Akta kelahiran
- Surat pernyataan penempatan di mana pun
- CV (Curriculum Vitae)
- Nomor Telepon dan Email Aktif
- Surat Tanda Registrasi (STR) atau Surat Izin Praktik (SIP) (jika Anda seorang tenaga medis)
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas sebelumnya mengimbau masyarakat yang berminat menjadi abdi negara agar menyiapkan diri serta memperhatikan syarat-syaratnya.
Sebelum mendaftar tentunya calon pelamar harus mencermati syarat pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) secara umum, misalnya terkait batas usia pelamar, jabatan, kualifikasi pendidikan, dan lain-lain.
"Calon pelamar harus mengetahui formasi jabatan yang akan dilamar secara spesifik. Apakah jabatan tersebut dibuka untuk menjadi CPNS atau PPPK," ujarnya, dikutip Selasa (19/9/2023).
Menurutnya, calon pelamar harus aktif mencari informasi di laman atau media sosial resmi instansi pemerintah terkait seleksi CASN.
"Seperti tahun-tahun sebelumnya, seluruh syarat dan ketentuan akan diinformasikan secara terbuka," tuturnya.
Dia mengimbau dokumen-dokumen yang sekiranya dibutuhkan juga dapat dipersiapkan terlebih dahulu, seperti ijazah, transkrip nilai, KTP, akta kelahiran, daftar riwayat hidup, dan dokumen lain yang nantinya akan diumumkan dalam pengumuman.
(***)