Menu

Imam Masykur Tewas usai Diculik dan Disiksa Paspampres, PPTIM Desak Pelaku Dihukum Berat

Zuratul 27 Aug 2023, 22:03
Imam Masykur Tewas usai Diculik dan Disiksa Paspampres, PPTIM Desak Pelaku Dihukum Berat. (Tribun/Foto)
Imam Masykur Tewas usai Diculik dan Disiksa Paspampres, PPTIM Desak Pelaku Dihukum Berat. (Tribun/Foto)

PPTIM, kata Muslim, mendesak semua pihak yang terlibat dalam kasus tersebut dapat diproses secara hukum tanpa pandang bulu, apakah orang tersebut oknum dari institusi TNI.

Menurut dia, setiap anak bangsa wajib mendapatkan perlindungan dari negara, hak-haknya tidak boleh dirampas begitu saja, apalagi dilakukan aparat negara, seperti TNI yang seharusnya bertugas melindungi masyarakat bukan sebaliknya.

“Kami tidak ingin kejadian serupa terluang kembali sehingga perlu adanya proses hukum yang seadil-adilnya,” ujar dia.

Guna memastikan keadilan itu terpenuhi, Muslim menekankan bahwa PPTIM dengan segenap perangkat pengurus pusat (termasuk Badan Advokasi TIM), cabang, hingga sektoral di seluruh Indonesia, serta jaringan masyarakat Aceh di seluruh dunia akan mengawal proses hukum atas pembunuhan Imam Masykur.

Ia menyampaikan kepada masyarakat Aceh agar bersabar menunggu bagaimana proses hukum dijalankan dan bersama-sama mengawal dengan baik penyelesaian kasus tersebut sehingga tidak muncul dampak lain yang tidak diinginkan.

“Intinya semuanya kami serahkan kepada proses hukum dan tidak main hakim sendiri," kata Muslim.

Halaman: 123Lihat Semua