Indonesia Salah Langkah? Semprot Air ke Jalan Malah Bikin Polusi Udara di China Menggila
"Peristiwa polusi udara ini biasanya ditandai dengan kelembaban udara yang lebih tinggi. Oleh karena itu, mungkin ada hubungan antara tindakan ini dan polusi udara," tutur Tan.
Tan melakukan penelitian dampak penyemprotan air terhadap konsentrasi PM2.5 dan kelembaban di udara dinilai dengan mengukur komposisi kimiawi air, melakukan percobaan simulasi penyemprotan air, mengukur residu, dan menganalisis data yang relevan.
"Kami menemukan bahwa penyemprotan air keran atau air sungai dalam jumlah besar di jalan raya dapat meningkatkan konsentrasi dan kelembapan PM2.5," kata Tan.
Kemudian penyemprotan yang dilakukan secara terus menerus setiap hari, menghasilkan efek kumulatif terhadap polusi udara.
Hasil penelitian juga menunjukkan menyemprot jalan dengan air meningkatkan, bukan menurunkan, konsentrasi PM2.5.Ini juga bisa menjadi sumber baru aerosol antropogenik dan polusi udara.
Menurut peneliti kandungan uap yang lebih tinggi dan kelembapan yang dihasilkan bisa menciptakan kondisi meteorologi yang tidak menguntungkan untuk udara di musim gugur dan musim dingin dengan suhu rendah.