Menu

Opsi Duet Ganjar-Anies Muncul dari Angan-angan Said Abdullah, Begini Kata PPI

Zuratul 22 Aug 2023, 09:36
Opsi Duet Ganjar-Anies Muncul dari Angan-angan Said Abdullah, Begini Kata PPI. (RMOL/Foto)
Opsi Duet Ganjar-Anies Muncul dari Angan-angan Said Abdullah, Begini Kata PPI. (RMOL/Foto)

Lain halnya, kata Adi, bila ternyata hanya ada dua capres yang lolos head to head, yakni Prabowo dan Ganjar. Di situlah, kata Adi, pernyataan Said soal duet Ganjar dan Anies sangat relevan.

"Itu skenario kalau kita bayangkan di 2024 itu ada tiga capres, atau jangan-jangan ke depan itu skenario hanya ada dua capres, misalnya head to head antara Prabowo dan Ganjar, dalam konteks itulah kemudian pernyataan Said Abdullah juga relevan, di mana soal kemungkinan Ganjar bisa berduet dengan Anies gitu ya, karena dua tokoh ini sangat mungkin bisa disatukan," kata Adi.

Adi juga mengungkit Ganjar dan Anies berasal dari kampus yang sama. Adi menyebut dalam politik apapun yang tidak mungkin bisa saja terjadi.

"Pernyataan Said bahwa keduanya itu bisa bersatu, kemudian sama-sama berlatar dari kampus yang sama, pemimpin muda dan cerdas itu adalah kode bahwa PDIP sangat membuka pintu, membuka hati, berkoalisi dengan Anies dan partai pendukungnya," kata Adi.

"Apalagi dalam belakangan ini kita mendengar gitu ya, pernyataan-pernyataan NasDem dan PDIP, bahwa dalam politik apapun bisa terjadi, bahwa PDIP atau pun NasDem membuka diri dan membuka hati untuk saling berkomunikasi dan menjajaki kemungkinan-kemungkinan koalisi," sambungnya.

Adi pun menyebut sangat mungkin apabila Ganjar berpasangan dengan Anies. Adi menyebut jika kedua tokoh ini menyatu maka akan menjadi pasangan yang cocok dan sangat kuat.

Halaman: 123Lihat Semua