Menghadiri di PIQ Bequranic Bengkalis, Asisten Andriswasono: Demi Pembiasaan dan Pembentukan Karakter Anak
Plt. Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Bengkalis itu juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada pimpinan beserta ustadz dan ustadzah, pengelola maupun pengasuh PIQ Bequranic, yang telah membimbing para calon kader penjaga kemurnian ilmu agama dan Al-Quran ini tanpa kenal lelah, rela mengorbankan waktu, tenaga, pikiran, bahkan material sekalipun, demi tujuan mulia.
Lanjut Andris ingin mendorong dan memotivasi Ponpes Bequranic, untuk dapat menerapkan kurikulum merdeka dalam pembelajaran. karena kami yakin, dengan mengimplementasikan kurikulum merdeka.
"Kita dapat menjadikan generasi penerus di negeri junjungan ini menjadi lebih baik dan lebih maju, dalam mendukung terwujudnya Kabupaten Bengkalis bermarwah, maju dan sejahtera,"pungkasnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Ketua DPRD Bengkalis Sofyan, Plt. Kabag Kesra Bengkalis Herman Nur, Camat Bengkalis Taufik Hidayat, Korwilcam Pendidikan Kecamatan Bengkalis Afandi, Pimpinan Bequranic Ustadz Suhaimi, Kades Pengkalan Batang Barat Azmi Yulfikar, Para Wali Santri serta undangan lainnya.