Menu

Sebelum Putuskan Lepas Hijab, Ini Curahan Hati Nathalie Holscher pada Umi Pipik

Rizka 12 Jul 2023, 13:53
Nathalie Holscher dan Umi Pipik
Nathalie Holscher dan Umi Pipik

"Dia masih bertanya tentang Islam tuh seperti apa sih. Kita sebagai orang Islam masa kita blang 'Oh Islam tuh begini, kamu kalau enggak pakai jilbab, kalau enggak begini masuk neraka'. Siapa kita? Saya dengan pakaian begini saja belum jaminan masuk surga," terangnya.

2. Sebut Nathalie Seorang Mualaf yang Sedang Berproses, Akan Menemani

Umi Pipik tidak mau menghakimi keputusan yang diambil oleh Nathalie Holscher. Dia mencoba memahaminya, apalagi wanita yang dulunya berprofesi sebagai DJ itu masih dalam proses mempelajari Islam.

"Memang hijab itu kan sebuah perintah, wajib, di Al-Qur'an juga ada, jelas. Cuma Nathalie kan seorang mualaf, bukan lahir dari Islam, tapi dia seorang mualaf yang sedang mencari. Kita yang Islam aja belum bisa istikamah," kata Umi Pipik.

"Kita enggak ada yang bisa istikamah, bagaimana dengan Nathalie yang mualaf, yang lagi berproses, mencari tahu Islam seperti apa. Terus kalau enggak ada yang bimbing dosa loh," sambungnya.

Apa pun yang terjadi, Umi Pipik akan selalu mendampingi Nathalie Holscher mengarungi proses kehidupannya.

Halaman: 234Lihat Semua