NasDem Buka Suara Soal Anies Tak Persoalkan: Tapi Apa Bijak Pakai Kata 'Renovasi' JIS?
Anies Terbuka Jika JIS Diperbaiki
Erick awalnya bercerita soal maraknya kabar bohong alias hoax di media sosial soal biaya renovasi JIS. Dia mengatakan ada kabar bohong yang menyebutkan biaya renovasi JIS mencapai Rp 5 triliun.
"Saya sangat terganggu ketika Stadion JIS yang dibangun dengan angka Rp 4,5 triliun-Rp 5 triliun itu mau direnovasi senilai Rp 5 triliun. Ini pembohongan publik yang luar biasa," ujar Erick, seperti dikutip dari situs resmi PSSI, Senin (10/7).
Erick mengatakan JIS hanya satu dari 22 stadion yang akan direnovasi. Erick mengatakan renovasi 22 stadion itu menelan biaya sebesar Rp 1,9 triliun.
"Saya harap perdebatan yang tidak bermanfaat ini disudahi dan kita ingin perbaiki sepakbola tidak dalam konteks politik. Ini benar-benar niat baik, sama-sama ingin perbaiki," ucap Erick.
Erick kemudian mengatakan Anies sudah berbicara soal JIS. Dia menyebutkan Anies telah menegaskan bahwa JIS merupakan milik Indonesia.