Menu

UMKM Binaan PTPN V Ini Cuan Besar Saat Hari Raya Qurban

Devi 5 Jul 2023, 13:23
_Caption: CEO PTPN V Jatmiko Santosa (tengah) bersama ketua ASPEKPIR Setyono (dua kanan). Setyono yang juga ketua KUD Tunas Muda berhasil mengembangkan usaha peternakan sapi yang terintegrasi dengan perkebunan sawit. Usaha yang didukung penuh PTPN V tersebut kini mulai menuai hasil positif dan menja
_Caption: CEO PTPN V Jatmiko Santosa (tengah) bersama ketua ASPEKPIR Setyono (dua kanan). Setyono yang juga ketua KUD Tunas Muda berhasil mengembangkan usaha peternakan sapi yang terintegrasi dengan perkebunan sawit. Usaha yang didukung penuh PTPN V tersebut kini mulai menuai hasil positif dan menja

Tepat 30 bulan usai tanam perdana, medio Juni 2023 kemarin, para petani tersebut telah merasakan manisnya panen perdana. Kini, tingkat ekonomi para petani dijamin meningkat usai hasil panen dan peternakan sapi berjalan seiringan. 

Chief Executive Officer PTPN V Jatmiko Santosa bersyukur dengan keberhasilan para petani mitra binaan PTPN V yang berhasil membuka diversifikasi bisnis baru. Dia berharap, program peternakan sapi yang dijalankan oleh Setyono dan kawan-kawan dapat menjadi inspirasi bagi petani sawit lainnya untuk mengikuti peremajaan sawit rakyat. 

Menurut dia, saat ini salah satu kendala terhambatnya percepatan peremajaan sawit rakyat yang digesa oleh pemerintah selain permasalahan legalitas dan birokrasi adalah kekhawatiran petani kehilangan penghasilan selama masa peremajaan menunggu panen. 

"Dalam program PTPN V untuk Sawit Rakyat, kita berikan kesempatan kepada petani untuk bekerja langsung di arealnya dan mendapatkan penghasilan. Selanjutnya, selain petani bisa mendapatkan gaji dari melalui pola padat karya tersebut, sekarang kita juga bantu modal petani untuk usaha sampingan mereka, melalui pendanaan UMK bergilir bergulir," urainya.  

Selain membantu ekonomi para petani di masa peremajaan sawit, dalam jangka panjang program ini juga akan berdampak positif dengan adanya integrasi sawit sapi. 

"Saya melihat bahwa strategi menggabungkan perkebunan sawit dengan peternakan sapi di lahan masyarakat akan membawa manfaat cukup besar, mulai dari manfaat ekonomi, pangan, hingga pupuk," paparnya. 

Halaman: 345Lihat Semua