Menu

Jokowi Diam: Menguntungkan Prabowo, Tapi Merugikan Ganjar Pranowo

Azhar 5 Jul 2023, 07:41
Direktur Eksekutif Institute for Democracy & Strategic Affairs (Indostrategic) Ahmad Khoirul Umam meyakini pembuatan baliho Prabowo Subianto dan Presiden Joko Widodo di semua wilayah yang menjadi basis pemilih Jokowi dipercaya sebagai trategi politik Gerindra. Sumber: CNBC
Direktur Eksekutif Institute for Democracy & Strategic Affairs (Indostrategic) Ahmad Khoirul Umam meyakini pembuatan baliho Prabowo Subianto dan Presiden Joko Widodo di semua wilayah yang menjadi basis pemilih Jokowi dipercaya sebagai trategi politik Gerindra. Sumber: CNBC

RIAU24.COM - Direktur Eksekutif Institute for Democracy & Strategic Affairs (Indostrategic) Ahmad Khoirul Umam meyakini pembuatan baliho Prabowo Subianto dan Presiden Joko Widodo di semua wilayah basis pemilih Jokowi dipercaya sebagai trategi politik Gerindra.

"Diakui atau tidak, strategi pendekatan Prabowo itu bisa secara efektif menggerus suara pendukung Ganjar dan PDIP," sebutnya dikutip dari rmol.id, Rabu 5 Juli 2023.

Dia yakin, langkah Prabowo dan Gerindra mengkapitalisasi kedekatan dan dukungan Jokowi adalah hasil dari sikap diam Jokowi.

Dia juga melihat, diamnya Jokowi dimanfaatkan Prabowo untuk mengakselerasi elektabilitasnya.

Prabowo mengkonsolidasikan basis pemilih loyal sendiri dan Jokowi di Pemilu 2014 dan 2019 yang dulu sempat berbenturan.

Sikap diam Jokowi juga bisa dimaknai sebagai sikap pembiaran terhadap langkah dan strategi politik Prabowo.

Halaman: 12Lihat Semua