2 Juli: Fakta dan Peristiwa Tanggal Ini, Hari Kelautan Nasional dan Hari UFO Sedunia
Setiap tanggal 2 Juli tiap tahunnya dirayakan sebagai Hari Kelautan Nasional. Hari ini didedikasikan untuk peran penting kelautan Indonesia dalam siklus kehidupan.
Hari Kelautan Nasional dicetuskan sekaligus diperingati pertama kali pada 1972 di era kepemimpinan Soeharto.
Indonesia dikenal dengan negara kemaritiman terbesar karena dua per tiga luas wilayahnya adalah laut. Sumber daya hayati dari laut Indonesia sudah pasti banyak dan harus dijaga.
Pencemaran air laut dengan banyaknya sampah masih menjadi pokok permasalahan yang belum usai. Oleh karena itu Pemerintah menetapkan satu hari untuk mengingatkan manusia agar menjaga dan melestarikan laut.
Adapun cara merayakan Hari Kelautan Nasional bisa dengan berbagai cara. Di antaranya dengan menjaga kebersihan di pantai, menjaga dan melestarikan terumbu karang dan tidak melakukan pencemaran ke laut.
1964