Fantastis! Tas Tangan Sekecil Kerikil yg Berdesain LV Dijual Rp944,4 Juta
Tas tersebut dijual bersama dengan mikroskop yang dilengkapi dengan tampilan digital. Tujuannya, agar tas tersebut bisa terlihat.
Jika dilihat dengan jelas, tas ini tampaknya terinspirasi dari tas jinjing OnTheGo yang dirilis Louis Vuitton.
Saat ini, tas tersebut dijual dengan kisaran harga US$3.100 (Rp46,5 juta) hingga US$4.300 (Rp64,5 juta.
Pelelangan tersebut diselenggarakan oleh Joopiter, sebuah rumah lelang daring yang didirikan oleh musisi sekaligus salah satu direktur kreatif Louis Vuitton Pharrell Williams.
"Pharrel menyukai topi besar, jadi kami membuatnya menjadi tas yang sangat kecil," ujar Kepala Kreatif MSCHF Kevin Wiesner.
Lewat karya ini, MSCHF berkomentar bahwa kecintaan industri mode terhadap handbag telah membuatnya 'semakin abstrak' hingga aksesori tersebut menjadi penanda merek tertentu.