Menu

Rekor Terpanas Dibulan Juni, Suhu di Beijing Tembus 41 Derajat Celcius

Rizka 23 Jun 2023, 19:07
Suhu Terpanas
Suhu Terpanas

China menggunakan sistem peringatan cuaca empat tingkat, dengan warna merah yang paling parah disusul oleh warna oranye, kuning, dan biru. Peringatan merah menandakan bahwa suhu diperkirakan akan melampaui 40 derajat celcius dalam waktu 24 jam.

Pada Kamis (22/6), Administrasi Meteorologi China menyatakan suhu tinggi akan bertahan di wilayah utara China selama delapan hingga sepuluh hari ke depan. Pemantauan dan peringatan berkelanjutan terkait suhu tinggi diumumkan untuk berbagai lokasi, termasuk Beijing, Tianjin, Hebei, Shandong, Henan, dan Mongolia Dalam.

Tianjin, kota pelabuhan di China utara dengan populasi lebih dari 13 juta jiwa, juga mengalami panas ekstrem. Pada Kamis (22/6), suhu di kota tersebut mencapai 41,2 derajat celcius dan memecahkan rekor lokal.

Halaman: 12Lihat Semua