Tim Gabungan di Kabupaten Bengkalis Menggelar Operasi Penumbar 2023
"Operasi ini juga merupakan yang pertama dilaksanakan setelah Covid-19 melanda oleh karena itu kami berharap pada Operasi ini dapat berjalan dengan lancar tanpa ada kendala dan dalam Operasi ini bertujuan untuk mewujudkan pemenuhan aspek perizinan dan aspek kelaikan jalan guna menciptakan lalu lintas dan angkutan jalan yang lancar, tertib, aman, nyaman dan selamat,"ujarnya.
Menurutnya, operasi penumbar tahun 2023 ini menyasar jenis pelanggaran terkhusus pada angkutan umum penumpang dan angkutan barang dengan mengendapankan penindakan dari aspek operasional, aspek administrasi dan aspek kelaikan kendaraan serta mengedukatif kepada masyarakat tentang perlunya pengguna jalan yang tertib berlalu lintas.
"Kita juga mengimbau kepada seluruh kendaraan angkutan yang beroperasi selayaknya membatasi seluruh aturan yang telah ditetapkan, sehingga dilapangan nantinya sangat minim ditemukan pelanggaran dan kecelakaan seperti harapan semua di Kabupaten Bengkalis ini,"pungkasnya.