Nasib Tragis Jonathan Khemdee usai Buang Mendali Perak: Dilarang Main di SEA Games Seumur Hidup
RIAU24.COM - Nasib tragis bek Timnas Thailans U-22, Jonathan Khemdee usai buang medali perak SEA Games 2023.
Jonathan Khemdee melakukan aksi kontoversi usai membela Timnas Thailand U-22 kontra Timnas Indonesia U-22 di final SEA Games 2023.
Pada laga tersebut, Thailand U-22 dibantai Timnas Indonesia U-22 dengan skor 2-5 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Selasa 16 Mei 2023 lalu.
Hasil itu membuat Gajah Perang Muda -julukan Timnas Thailand U-22- hanya meraih medali perak, sedangkan Timnas Indonesia U-22 menyegel medali emas SEA Games 2023. Kedua kubu pun melakukan proses pengalungan medali.
Namun setelah penyerahan medali, Jonathan Khemdee justru membuang medali perak dan boneka maskot SEA Games 2023 ke arah tribun penonton. Ulah bek tengah 21 tahun itu ini dinilai tak menghormati dan menghargai pencapaian skuad Gajah Perang Muda hingga tuan rumah Kamboja.
Sebab demikian, bek Ratchaburi FC itu mengalami nasib tragis dengan mendapat hujatan dari publik Kamboja, Indonesia, hingga Thailand. Bahkan, Jonathan Khemdee diketahui sudah diberi sanksi oleh Komisi SEA Games.