Sespimmen 63 Polri Gelar Lomba Video Pendek 'Art Policing', Raih Hadiah Uang Jutaan Rupiah
Juara harapan satu mendapat hadiah Rp 1,5 juta beserta piagam, dan juara harapan dua mendapat uang Rp 1 juta beserta piagam.
“Video di buat dengan kreatif, inovatif dan mengandung pesan moral. Sesuai tema ‘Art Policing’ memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat. Uda menciptakan kepercayaan masyarakat terhadap Polri,” lanjutnya.
Kompol Ambarita menjelaskan, cara pendaftaran dengan mengirimkan video berdurasi dua sampai tiga menit, format MP4 dan Full HD 1080 Pixel melalui google drive [email protected].
“Di sarankan menggunakan audio external, atau tidak menggunakan audio internal alat perekam pada kamera atau handphone,” jelasnya.
Kemudian musik atau lagu dan materi lainnya (fotografis, dll) tidak melanggar hak cipta.
“Pelanggaran dan gugatan atas hak cipta terhadap karya yang diikutkan dalam kompetisi ada di luar tanggung jawab panitia,” tandas Ambarita.