Menu

Namanya Mirip Kapolda Riau, Kisah Iqbal Tes Masuk Polisi di Riau Pakai Kaos Sobek Bikin Tim Seleksi dan Netizen Tersentuh

Chairul Hadi 9 May 2023, 14:44
Postingan di akun Instagram resmi Humas Polda Riau
Postingan di akun Instagram resmi Humas Polda Riau

RIAU24.COM - Kepolisian Daerah (Polda) Riau, saat ini sedang dalam proses seleksi penerimaan calon polisi baru. Beberapa tahapan seleksi untuk masuk menjadi abdi negara berproses dengan bersih, transparan dan akuntable.

Namun, bukan proses penerimaannya yang kali ini jadi sorotan, melainkan kisah dari salahseorang remaja bernama Muhammad Iqbal yang ikut bersaing dengan rekan sebayanya untuk bisa masuk menjadi polisi.

Namanya mirip dengan Kapolda Riau saat ini, Irjen Pol Mohammad Iqbal. Kisah Iqbal yang ikut seleksi kepolisian pun diposting oleh akun Instagram resmi Bidang Humas Polda Riau, Selasa 9 Mei 2023.

Postingan akun Instagram Humas Polda Riau ini membuat netizen terharu. Pasalnya Iqbal yang tengah mengikuti seleksi, tampak mengenakan kaos putih yang sudah sobek di bagian punggung belakang dekat pundak.

Tidak cuma itu, warna putih kaos yang dikenakan Iqbal juga sudah kusam. Polisi yang kebetulan melihatnya bernama Kompol Alvin spontan bertanya kepada Iqbal. "Namanya siapa?," tanya Alvin. "Muhammad Iqbal pak," jawab remaja tersebut.

"Iqbal, kenapa bajunya sobek?," lanjut Alvin penasaran. Pertanyaan tersebut membuat Iqbal tampak sedikit gugup. Mungkin dipikirannya, ia akan dimarahi karena mengenakan kaos sobek, apalagi ia tengah mengikuti seleksi masuk.

"Iya pak, ini (kaos) saya pinjam sama teman pak," jawab Iqbal. Lantas, Kompol Alvin bertanya kembali. "Kenapa tidak beli?," katanya. "Karena gak cukup uang pak," cerita Iqbal. Jawaban tersebut membuat Kompol Alvin terdiam sejenak lalu melanjutkan pertanyannya.

"Orangtua kamu kerja?," tanya Alvin. Dari situlah Iqbal mulai menjelaskan bahwa ia seorang anak yatim karena ayahnya sudah meninggal. Sedangkan ibunya berjualan sarapan pagi di rumah.

"(Ibu) jualan sarapan pagi dekat rumah, jualan lontong. Kalau ayah sudah almarhum," jawab Iqbal.

Sontak saja Alvin merespon. Ia lantas memanggil anggotanya agar segera pergi ke mini market untuk mencari kaos untuk Iqbal. "Tolong belikan baju ya, yang dekat sini saja, tolong kasih ke Iqbal," ucap Alvin kepada anggotanya.

Video yang diposting akun Instagram Humas Polda Riau ini pun menuai respek netizen. Dalam cuplikan video itu, Iqbal bukan dimarahi namun dihadiahi kaos baru untuk ia pakai tes seleksi. "Kamu pergi ke kamar mandi ganti dengan ini, nanti (tes jasmani) kami pakai yang ini juga," tutur Alvin lagi.

Kompol Alvin pun mendoakan Iqbal supaya bisa lulus dan menjadi polisi. "Mudah-mudahan kamu lulus ya, kami doakan," tutup Alvin.

Netizen pun turut berkomentar dipostingan tersebut. "Jangan minder anak muda karena yang utama adalah daya juangmu untuk memenangkan kompetisi dalam seleksi ini. Yakinlah bahwa tuhan tidak tidur. Semoga sukses anak muda," tulis akun pwnarto.

"Mohammad Iqbal, seperti penah dengar namanya," tulis akun antarariau. Memang namanya mirip dengan Kapolda Riau, Irjen Mohammad Iqbal. Netizen pun mendoakan agar karir remaja ini bisa seperti Irjen Iqbal, orang nomor satu dikepolisian daerah Riau.

"Ya tuhan kok jadi ikutan nangis liatnya. Semoga kamu lulus ya dik," komentar selvin_dg. "Ya allah jadi nangis. Semoga lulus ya dek iqbal. Amiin YRA. Trimakasih bpk polisi sudah memperhatikan sedetil mungkin," tulis lindsay_risty92.