Demokrat Jawab Isu Tawaran Jadi Cawapres Airlangga Hartarto
RIAU24.COM - Partai Demokrat menjawab isu tawaran dari Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto untuk menjadi calon wakil presiden (cawapres).
Hal ini dijawab langsung oleh Ketua Demokrat DKI Jakarta, Mujiyono, dikutip dari rmol.id, Senin, 1 Mei 2023.
Mujiyono mengatakan Partai Demokrat masih setia bersama Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) dan bulat mengusung Anies Baswedan dalam Pilpres 2024.
"Salah (Demokrat gabung Golkar). Demokrat tetep (dukung) Anies," sebutnya.
Pertemuan Airlangga, AHY dan Susilo Bambang Yudhoyono beberapa waktu lalu dalam rangka silahturahmi dan membahas isu-isu kebangsaan terkini.
Saat itu Demokrat mengutarakan komitmennya untuk berjuang dalam rangka melakukan perubahan dan perbaikan bersama NasDem dan PKS.