Resmi! Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023, CEO Madura United: Sangat Disayangkan!
RIAU24.COM - FIFA membatalkan Indonesua sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 sebagai buntut penolakan terhadap Timnas Israel.
Induk sepak bola dunia itu, terlebih dahulu sudah mengurungkan drwaing yang pada walnya akan digelar di Bali.
CEO MAdura United, Annisa Zhafarina ikut mengomentari pembatalan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Dia menyayangkan keputusan itu sambil berharap tidak da sanksi berat.
"Sangat disayangkan pembatalan ini, cuma memang keputusan FIFA tetap harus dihormati," kata Annisa Zhafarina dalam keterangan yang diterima Bola.net.
"Kita sebagai penikmat sepak bola hanya bisa berdoa semoga sanksi FIFA tidak begitu merugikan sepak bola Indonesia," imbuh anak kandung Achsanul Qosasi itu.
Pesan kepada pemain muda
Dengan pembatalan tersebut, kesempatan pemain muda Indonesia untuk tampil di Piala Dunia U-20 2022 akhirnya terkubur. Akan tetapi, Annisa tetap memberikan semangat kepada mereka.
"Untuk kalian pemain-pemain muda, semoga pembatalan ini tidak membuat kalian turun semangat," Annisa Zhafarina menambahkan.
"Insyaallah selalu ada harapan untuk sepakbola Indonesia selalu maju ke depannya," imbuh perempuan yang pernah menimba ilmu Football Management di UEFA tersebut.
(***)