Menu

Pertemuan Airlangga-Surya Paloh Dianggap Bukan Sebagai Bentuk Kerja Sama

Azhar 27 Mar 2023, 19:28
Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia mengomentari pertemuan antara Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh usai buka puasa bersama di Tower NasDem, Jakarta pada Sabtu, 25 Maret. Sumber: kompas.com
Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia mengomentari pertemuan antara Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh usai buka puasa bersama di Tower NasDem, Jakarta pada Sabtu, 25 Maret. Sumber: kompas.com

RIAU24.COM - Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia mengomentari pertemuan antara Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh usai buka puasa bersama di Tower NasDem, Jakarta pada Sabtu, 25 Maret.

"Apakah ada pembicaraan empat mata di situ? Ya, itu ada kemarin kan habis ketemuan di bawah naik ke atas," ujarnya dikutip dari republika.co.id.

Menurutnya, yang terjadi kala itu adalah mereka meminta dukungan agar Golkar menang di Pemilu 2024.

Mereka mengupayakan dan mengajak sebanyak-banyaknya partai politik untuk bergabung dalam koalisinya.

"Makanya kita bagaimana mengumpulkan sebanyak-banyaknya energi untuk bisa menang," sebutnya.

Menurutnya, keputusan dari proses penjajakan-penjajakan itu masih bergantung pada dinamika yang berkembang ke depannya.

Halaman: 12Lihat Semua