Tak Pernah Terbayangkan Bakal Menjadi Lawan, Shin Tae-yong Akui Buta Dengan Kekuatan Burundi
RIAU24.COM - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengaku masih buta dengan kekuatan Burundi yang akan menjadi lawan tanding di FIFA Matchday pada 25 dan 28 Maret 2023.
Pelatih asal Korea Selatan itu mengaku akan mempelajari kekuatan Burundi pada waktu yang tersisa menjelang hari H pertandingan uji coba tersebut.
Uji coba ini digelar untuk meneruskan upaya Indonesia memperbaiki peringkat FIFA. Sebelumnya Garuda sudah menggelar uji coba dua kali melawan Curacao dan menang dua kali yang mendongkrak posisi Timnas Indonesia ke rangking 151 FIFA.
Kali ini Burundi yang dipilih menjadi lawan Timnas Indonesia, meski Shin Tae-yong sebenarnya tak pernah memilih negara itu. Sebab Burundi tak masuk kriteria pelatih asal Korea itu.
"Terkait Burundi, jujur saya belum mengetahui tim ini seperti apa," kata Shin Tae-yong dilansir dari sport.detik.com.
"Memang, saya mintanya lawan peringkat 80-100 ranking FIFA. Tetapi, situasinya tidak mendukung. Jadi, akhirnya Burundi," ujarnya menambahkan.
Awalnya, bukan Burundi yang diajak PSSI untuk diundang ke Indonesia. Tajikistan dan Bolivia sempat dijajaki PSSI, tapi akhirnya batal karena memilih agenda uji coba dengan tim lain.
"Jujur, sampai sekarang saya tidak tahu tentang Burundi. Mulai saat ini, saya bakal menganalisis Burundi," ucap eks pemain dan pelatih Seongnam FC itu.
Adapun Burundi sudah tiba di Jakarta pada, Selasa (21/3), malam, WIB. Sebanyak 25 pemain dibawa tim asuhan Ndayiragije Etienne itu.
Pelatih asal Korea Selatan itu telah memanggil 28 pemain timnas Indonesia untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) di Jakarta menjelang FIFA Matchday melawan Burundi. Namun dari 28 pemain yang dipanggil, enam di antaranya masih belum bergabung. Mereka adalah Jordi Amat, Elkan Baggott, Shayne Pattyana, dan trio pemain Persib Bandung yang terdiri dari Marc Klok, Ricky Kambuaya, dan Rachmat Irianto.
Pelatih asal Kores Selatan itu masih belum bisa memastikan kapan keenam pemain itu akan merapat ke timnas Indonesia.
"Ini adalah periode FIFA Matchday yang pemain wajib datang jika dipanggil ke timnas Indonesia. KLub wajib melepas," kata Shin Tae-yong.