Menu

Ribuan Pekerja Prancis Perpanjang Mogok untuk Menentang Reformasi Pensiun Pemerintah

Zuratul 9 Mar 2023, 09:17
Ribuan Pekerja Prancis Perpanjang Mogok Menentang Reformasi Pensiun Pemerintah. (Twitter/Foto)
Ribuan Pekerja Prancis Perpanjang Mogok Menentang Reformasi Pensiun Pemerintah. (Twitter/Foto)

Buruh mogok kerja di beberapa sektor, khususnya di angkutan umum.

Menteri Transportasi Clement Beaune, Rabu, mengatakan kepada penyiar LCI bahwa gangguan lalu lintas akan berlanjut hingga Jumat (10/3/2023).

Dia menjelaskan bahwa lalu lintas udara akan tetap terganggu seperti hari pertama mogok pada 7 Maret.

Pekerja perusahaan kereta api nasional SNCF, serta rekan mereka di operator transportasi regional Paris RATP, memutuskan untuk memperpanjang mogok kerja hingga Rabu.

Pekerja kilang minyak juga memperpanjang mogok kerja, memblokir transfer bahan bakar ke stasiun.

Juru bicara pemerintah Olivier Veran mengatakan kepada penyiar RTL, sebagai tanggapan atas seruan serikat pekerja, bahwa "pintu pemerintah lebih dari terbuka untuk serikat pekerja."

Halaman: 123Lihat Semua