Sukses Memanfaatkan Lahan Tidur, Kodim 0303 Bengkalis Panen Raya Jenis Jagung
RIAU24.COM -BENGKALIS - Setelah berhasil dengan memanfaatkan lahan tidur untuk menguatkan ketahanan pangan, Kodim 0303 Bengkalis, Selasa 7 Maret 2023 menggelar panen raya bertempat di Desa Bumbung Kecamatan Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis.
Panen Raya Jagung tersebut dihadiri Komandan Kodim Letkol Inf Endik Yunia H diwakili Danramil 03 Mandau Kapten Arh Jemarianto, Camat Batsol, Kades se Kecamatan Batsol, tokoh masyarakat, para kelompok tani sakai dan pihak Polsek Mandau.
Kepala Desa Bumbung menyampaikan dan memberikan apresiasi kepada Kodim 0303 Bengkalis setelah melaksanakan program ketahanan pangan 1000 hektar dan saat ini panen Jagung dilaksanakan seluas 1,5 Hektar tepatnya di Desa Bumbung Kecamatan Batin Solapan.
"Selaku pemerintah Desa, kami sangat mendukung program yang dilaksanakan Kodim 0303/Bengkalis dan berharap kegiatan ini tidak hanya sampai disini saja karena masih banyak lahan-lahan yang bisa dimanfaatkan," ungkapnya.
"Dengan adanya program ketahanan ini dapat meningkatkan perekonomian masyarakat khusus di Desa Bumbung ini,"ucapnya lagi.
Danramil 03/Mandau Kapten Arh Jemirianto mewakili Dandim Bengkalis menyampaikan ucapan permohonan maaf dari Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf Endik Yunia Hermanto atas ketidak hadiran hadirannya dikarenakan ada kegiatan yang tidak dapat ditinggalkan.
Menurutnya, dengan adanya program ketahanan pangan dan saat ini dilakukan Panen Raya agar dapat menumbuhkan semangat para petani sehingga kedepan pihaknya akan ada panen raya di desa desa yang dapat meningkatkan perekonomian bagi masyarakat.
"Kita ketahui bersama, beberapa waktu lalu Kepala Staf Angkatan Darat telah melakukan Launching Program Ketahan Pangan di Desa Kesombo Ampai dan ini telah ditindaklanjuti Kodim 0303/ Bengkalis dengan memanfaatkan lahan lahan tidur yang ada diwilayah, salah satunya didesa Bumbung yang saat ini tengah melaksanakan panen raya," ungkap Jemirianto.
"Semoga panen raya yang dilaksanakan saat ini dapat menjadi contoh Desa desa lain sebab kedepannya kita banyak membutuhkan bahan-bahan pokok yang sampai sekarang ini kita masih mengimpor dari luar," sambungnya.
Lanjutnya, jika ada di desa-desa lain memiliki tanah atau lokasi yang kosong dapat bekerjasama dengan Kodim 0303/Bengkalis untuk dimanfaatkan menjadi lahan ketahanan pangan. Tak lupa, Kodim 0303 Bengkalis mengucapakan terimakasih ke semua pihak telah mendukung terlaksanakan panen raya program ketahan pangan 1000 Hektar ini.
"Dalam waktu dekat kodim 0303/ Bengkalis akan melaksanakan program ketahanan pangan dengan tanaman labu belanda, dan ini juga dilakukan awal oleh TNI agar dapat menjadi contoh dan disosialisasikan ke masyarakat," pungkasnya.
Camat Batin Solapan Muhammad Rusydi yang hadir juga menyampaikan permohonan maaf dari Bupati Bengkalis, seyogyanya Bupati yang akan hadir namun karena ada kegiatan di kota Pekanbaru, sehingga Bupati menunjuk Camat untuk mewakilinya.
"Program ketahanan pangan merupakan tanggung jawab bersama selaku pelayan masyarakat, semoga program ketahanan pangan ini dapat menjadi penyemangat bagi petani lainnya. Program Kabupaten Bengkalis kedepan melalui Kecamatan Bathin Solapan akan ada program gotong royong membersihkan lahan untuk dijadikan lahan pertanian,"ungkap M Rusydi.
Menurutnya, peran pemerintah Desa agar ditingkatkan dalam meningkatkan penghasilan desa masing masing dan diharapkan setiap desa dapat manfaatkan lahan luas yang kosong untuk ketahanan pangan, dilain pihak lahan pertanian tersebut dapat mengurangi jumlah pengangguran yang terjadi dalam masa pandemi Covid.
Kami, ungkap Rosydi, pihaknya sangat mendukung program pertanian setiap desa melalui pelatihan, pengadaan bibit sehingga diharapkan kedepan setiap desa masing masing dapat melaksanakan panen raya disetiap desa.