Juventus Menyerah Kejar Liga Champions
RIAU24.COM - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, sudah menyerah untuk membawa timnya ke Liga Champions musim depan. Menurutnya, hal tersebut mustahil dicapai Bianconeri.
Seperti diketahui, Juve saat ini menempati peringkat tujuh klasemen sementara dengan 35 angka dari 24 laga.
Mereka sejatinya bisa menempati posisi lebih tinggi andai tak mendapat pengurangan 15 poin akibat melanggar aturan Financial Fair Play.
"Persaingan ke Liga Champions mustahil bagi kami. Saat ini, tim memiliki 50 poin di atas lapangan. Tapi, salah satu dari Inter, Milan, Lazio, dan Roma akan kehilangan satu tempat," kata Allegri esperti dikutip dari Football Italia.
"Selain itu masih ada Atalanta yang punya peluang ke sana, dengan 42 poin dan banyak pertandingan untuk dilakoni. Kami harus mengambil satu langkah, kami tidak bisa melihat mereka karena terlalu jauh," jelasnya.
Bagi Allegri, membawa Juve ke Liga Champions musim depan lebih berharga dari trofi manapun.
"Lolos ke Liga Champions dengan pengurangan 15 poin seperti memenangkan tiga scudetti," tukasnya.
(***)