Menu

5 Makanan untuk Menurunkan Berat Badan di Usia 40 tahun ke Atas

Devi 4 Mar 2023, 22:40
Foto : Suara.id
Foto : Suara.id

RIAU24.COM - Memasuki usia 40 tahun ke atas, berat badan cenderung terus naik dan mudah gemuk. Di sisi lain, menurunkan berat badan di usia 40 tahun ke atas juga bukan perkara yang mudah. 

Dilansir dari Verywell Fit, kenaikan berat badan di usia 40 tahun ke atas bisa disebabkan oleh beberapa faktor, seperti: Hormon, Genetika, Kehilangan massa otot, Metabolisme tubuh yang rendah. 

Selain faktor biologis, kenaikan berat badan di usia 40 tahun ke atas juga bisa disebabkan oleh gaya hidup dan pola makan. 

Menurut Kompas.com (3/7/2022), pola makan dengan memperbaiki asupan nutrisi bisa menurunkan berat badan di usia 40 tahun ke atas. 

Lantas, makan seperti apa yang bisa menurunkan berat badan di usia 40 tahun ke atas dengan cepat? 

Dikutip dari eatthis, ahli gizi Lisa Young merekomendasikan sejumlah makanan yang diyakini bisa menurunkan berat badan secara cepat meskipun Anda berusia 40 tahun ke atas. 

Berikut beberapa jenis makanan penurun barat untuk usia 40 tahun ke atas: 
1. Biji rami 
Biji rami mengandung sumber asam lemak omega-3 dan kaya akan serat. Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi 30 gram biji rami setiap hari bisa menurunkan berat badan. 

2. Buah beri 
Young menyarankan siapapun yang ingin menurunkan berat badan di usia 40 tahun ke atas untuk mengonsumsi buah beri. 

Berikut buah beri yang bisa Anda konsumsi:

Stroberi. 
Blackberry. 
Blueberry. 

Menurut NDTV, buah beri kaya akan anti oksidan yang membantu mengurangi peradangan dalam tubuh. 

Selain itu, buah satu ini juga memiliki kadar air yang tinggi yang mampu membantu menurunkan berat badan. 

3. Alpukat 

Studi pada 2013 dalam Jurnal Nutrisi menemukan bahwa mengonsumsi alpukat pada jam makan siang bisa membuat kenyang lebih lama, yakni sekitar 3-5 jam ke depan. 
Selain itu, alpukat juga kaya akan serat. Serat mampu menstabilkan kadar gula darah.

4. Kacang-kacangan 
Kacang-kacangan merupakan makanan yang tinggi serat, protein, dan lemak sehat.

Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi kacang-kacangan dapat menurunkan berat badan dan meningkatkan sensitivitas insulin. 

Salah satu jenis kacang yang mampu menurunkan berat badan adalah almond. Kacang almond mengandung lemak sehat yang cocok sebagai camilan saat program penurunan berat badan. 

5. Kol parut terfermentasi 
Kol parut yang difermentasi mengandung probiotik dan prebiotik. Selain itu, makanan satu ini juga memiliki banyak kalori, renah lemak, namun kaya serat. 
Kandungan tersebut akan membuat Anda merasa kenyang lebih lama. 

Itulah beberapa jenis makanan yang mampu menurunkan berat badan di usia 40 tahun ke atas.