Awas! Jakarta Antisipasi Potensi Gempa dari Sesar Baribis
Diantaranya dampak gempa Cianjur yang berkekuatan 5,6 magnitudo pada November 2022 yang lalu. Mengutip data BNPB, pada saat gempa Cianjur, pada 7 detik gempa menyebabkan kerugian senilai Rp 7 triliun.
"Untung saat gempa Cianjur tidak ikut mengaktifkan sesar itu. Kalau ikut bergerak saya enggak kebayang kalau seandainya Depok, Pasar Minggu, Lenteng Agung terkena dampak itu," ujarnya.
Lebih lanjut, Isnawa menegaskan, Jakarta merupakan wilayah yang rawan terhadap bencana alam. Tercatat ada sekitar 2.000 bangunan bertingkat di Ibu Kota.
Namun yang dikhawatirkan adalah bangunan di bawah empat lantai karena tidak kuat dengan konstruksi yang tidak memadai.
Dia mengakui perlunya kesiapan peralatan yang canggih untuk mitigasi bencana gempa ataupun bencana alam lainnya untuk mengantisipasi dampaknya, terutama korban jiwa.
zxc2