Aktor Yoo Ah In Dinyatakan Positif Mengonsumsi Ganja
Menanggapi berita hasil tes urin Yoo Ah In, agensinya UAA menyatakan belum menerima pemberitahuan resmi dari pihak kepolisian.
“Kami belum menerima pemberitahuan dari polisi tentang hasil tes narkoba. Mengacu pada komentar sebelumnya tentang Yoo Ah In sedang diselidiki untuk penggunaan propofol, mereka menambahkan tentang adanya penyalahgunaan narkoba. Namun, seperti yang kami katakan dalam pernyataan kami sebelumnya, kami berencana untuk bekerja sama secara proaktif dengan semua penyelidikan,” tulis agensi dilansir dari Soompi pada Minggu, 12 Februari 2023.