Satu Partai Politik Ditaksir PPP Gabung KIB, NasDem atau PDIP?
RIAU24.COM - Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) telah dibentuk oleh Partai Golkar bersama PAN dan PPP dalam menghadapi Pemilu 2024.
Melansir monitoindonesia.com, Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Achmad Baidowi mengungkapkan, kemungkinan bakal ada satu partai politik yang akan bergabung dengan KIB. Bahkan Awiek meyakini parpol tersebut kemungkinan besar bergabung dengan KIB.
Hanya saja, Anggota Komisi VI DPR RI itu enggan membeberkan secara spesifik parpol mana yang ia maksud bakal bergabung dengan PPP.
“Ada, tapi enggak perlu kami sebutkan dulu, sedang penjajakan dan kira-kira sudah 95 persen lah untuk bisa bergabung dengan kami,” kata dia, Minggu (5/1).
Jika parpol tersebut jadi bergabung, Awiek menegaskan, parpol itu nantinya akan tetap mengikuti aturan main KIB.
“KIB sudah berproses sedemikian jauh. Ayo kalau mau gabung dari sini, bukan dari awal lagi. Apa yang sudah ada kami lanjutkan bersama-sama. Misal Anda memiliki aspirasi silakan disampaikan,” ujarnya.