Cegah Stunting, PHR - PKBI Edukasi Siswi di SMKN 1 Kandis
"Bila suatu saat nanti menikah dan memiliki keturunan, remaja yang bebas anemia akan melahirkan generasi yang bebas stunting di masa depan," jelasnya.
Dengan demikian, penting memahami kesehatan reproduksi dan mencegah anemia sejak dini demi menciptkan generasi muda yang berkualitas dan bisa berkompitisi di masa depan.
Pada kesempatan yang sama, Relawan Remaja PKBI Riau, Sela Sulastri memaparkan tentang penggunaan aplikasi Oky sebagai sarana informasi terkait kesehatan reproduksi bagi kelompok remaja putri. Aplikasi ini merupakan sebuah inovasi untuk membantu remaja mengeksplorasi masalah terkait kesehatan reproduksi khususnya menstruasi, pubertas, dan perubahan yang terjadi pada tubuh supaya mereka lebih percaya diri.
"Aplikasi Oky memberikan informasi tentang menstruasi dengan cara yang menyenangkan, kreatif dan positif langsung ke tangan anak perempuan melalui ponsel," katanya.
Salah satu peserta, Tiur Maulina mengaku sangat terkesan dengan kegiatan ini. Pemahaman dan Pengetahuan tentang kesehatan reproduksi dan anemia yang didapat sangat bermanfaat agar bisa menerapkan pola hidup sehat sehari-hari sebagai upaya mencegah stunting di masa depan.
"Saya sangat senang dapat mengetahui cara dan pentingnya menjaga kebersihan reproduksi saat menstruasi. Begitu juga pentingnya fungsi tablet penambah darah untuk mencegah anemia," katanya.