Menu

Update! Evi TKW Korban Penipuan Wowon CS Ditemukan di Libya, Begini Kondisinya

Zuratul 31 Jan 2023, 09:03
Hanna dan Aslem yang Melakukan Konferensi Pers Sebagai Korban Serial Killer Wowon CS. (detik.com/Foto)
Hanna dan Aslem yang Melakukan Konferensi Pers Sebagai Korban Serial Killer Wowon CS. (detik.com/Foto)

RIAU24.COM - Evi yang merupakan salah satu tenaga kerja wnaita tau TKW korban penipuan modus penggandaan uang yersangka pembunuhan berantai atau serial killer Wowon CS ditemukan di Libya. 

Direktur Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya Kombes Pol Hengki Haryadi mengatakan, pihaknya kekinian tinggal mencari satu TKW atas nama Nene.

"Evi yang sempat di laporkan 'hilang' oleh rekannya Hanna ternyata saat ini yang bersangkutan bekerja di Libya, dalam keadaan sehat wal afiat. Tinggal menelusuri satu lagi atas nama Nene masih salam proses penyelidikan," kata Hengki kepada wartawan, Selasa (31/1/2023).

Sebelumnya Evi dan Nene dua dari 11 TKW korban penipuan Aki Wowon Cs dilaporkan menghilang alias tidak diketahui keberadaannya.

Hanna sahabat Evi dan Nene yang juga merupakan TKW korban praktik penipuan bermodus penggandaan uang Aki Wowon Cs berharap keduanya dapat ditemukan dalam kondisi selamat.

"Sampai saat ini saya masih mencari teman saya sahabat saya Nene beserta Evi masih dicari keberadaannya. Saya belum tahu di mana mereka berada sekarang," kata Hanna di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (26/1/2023).

Halaman: 12Lihat Semua