Menu

PHR Dorong Pertumbuhan Ekonomi Sektor UMKM Lewat Sentra Budaya Ekraf

Muhardi 26 Jan 2023, 10:46
Dua pengrajin tengah membuat tanjak atau ikat kepala berbahan songket. Songket biasanya digunakan oleh kaum laki-laki melayu Riau.
Dua pengrajin tengah membuat tanjak atau ikat kepala berbahan songket. Songket biasanya digunakan oleh kaum laki-laki melayu Riau.

Pengelola Sentra juga kerap mengajak pelaku usaha binaannya mengikuti bazar di setiap acara pemerintah maupun pameran sehingga dapat menambah pundi-pundi pendapatan. "Pihak gerai juga sering adakan bazar sehingga juga dapat meningkatkan penghasilan," kata Debby.

Debby bersyukur dapat bergabung di Sentra Budaya Ekraf Melayu Riau. Selain menjadi wadah pemasaran produk, ia bersama pelaku usaha kecil lainnya juga kerap mendapat pembinaan melalui pelatihan serta motivasi dalam peningkatan kualitas produk. 

"Kita menjadi satu keluarga, semua dirangkul tidak ada perbedaan. Pelaku usaha yang memulai dari nol didukung agar maju, jadi kita benar-benar dibina," ujarnya. 

Hal serupa juga dirasakan Sri Megawati. Pemilik usaha minuman es mangga dan green tea ini mengalami peningkatan penjualan sebesar 50 persen sejak bergabung di Sentra Budaya Ekraf  Melayu Riau setahun lalu.

"Alhamdulillah penjualan di sini ada peningkatan," katanya. 

Menurut Sri, pemasaran melalui Sentra Ekraf lebih tepat sasaran bila dibanding promosi dari mulut ke mulut atau postingan media sosial yang dikelola secara mandiri. Produk minuman yang dikemas dalam botol yang dikembangkannya bisa dikenal luas di tengah masyarakat. "Di sini produk kita bisa lebih dikenal, banyak tamu-tamu pemerintahan yang datang membeli produk kita," ujarnya. 

Halaman: 123Lihat Semua