Gibran Kasih Bocoran Kaesang Pangarep Ingin Menjabat Posisi Ini
"Intinya saya mendoakan yang terbaik untuk Kaesang ya. Nanti penilaian warga seperti apa ya silahkan. Tapi sekali lagi, Kaesang itu sudah pernah saya kasih tugas dan berjalan dengan baik. Persis, itu contohnya, itu portofolionya Kaesang," ungkapnya.
Gibran juga tidak merasa takut Kaesang menjadi saingannya di dunia politik. Wali Kota Solo itu memastikan bakal berada di tingkat lebih tinggi dari Kaesang.
Baca juga: Kekayaan Verrel Bramasta Curi Perhatian Warganet, Capai Rp51,8 Miliar Begini Kata Venna Melinda
"Aku pasti ndisiki munggah (duluan naik)," ujarnya.
Lebih lanjut, soal Kaesang akan menggantikan dirinya sebagai pemimpin Solo, Gibran meminta untuk menanyakan langsung kepada adiknya itu.
Baca juga: Gegara Suswono, PKS Jadi Kena Getahnya
"Yo ora ngerti (ya enggak tahu), takono (tanyakan ke) Kaesang, kui lho sing penting (Itu lho yang penting) aku wis merestui," tutupnya.
(***)