Fix! Sandiaga Uno Dukung Prabowo Subianto Capres 2024
Sandi juga mengatakan akan mengikuti mekanisme partai yang mendukung Prabowo Subianto sebagai capres dalam Pilpres 2024.
"Dalam koalisi yang sudah diumumkan Agustus (2022) lalu, kebangkitan Indonesia Raya dan menuju Indonesia Sejahtera, nanti akan diputuskan tentunya oleh mekanisme oleh pimpinan partai tapi sebagai kader Gerindra tentunya wajib mendukung," katanya.
Ia juga mengucapkan selamat karena Partai Gerindra kokoh di posisi kedua di survei LSI terbaru.
"Selamat, itu berarti kerja Gerindra diapresiasi oleh masyarakat. Tetapi ini berarti jangan sampai kita terlena ya. Kita harus kerja lebih keras lagi," ujarnya.
Apalagi tahapan Pemilu akan segera memasuki puncaknya jelang pertengahan 2023.
"Jadi survei-survei itu semua menjadi tambahan informasi, tapi juga jangan sampai kita menjadi terlena dan tidak fokus untuk menyelesaikan permasalahan yang dihadapi masyarakat," tutupnya.