Hubungan Korea Selatan dan Iran Tegang Buntut Ucapan Presiden Yoon Suk-yeol
Merasa tak puas, Tehran memanggil Duta Besar Korea Selatan untuk Iran Yun Kang-hyeon pada Rabu, (18/1/2023).
Kantor berita IRNA mewartakan Yoon diperingatkan kalau hubungan bilateral kedua negara bakal ditinjau kembali jika permasalahan ini tidak dicarikan jalan keluarnya.
Wakil Menteri Luar Negeri Iran bidang hukum, Reza Najafi, mengatakan pada Yoon kalau Iran punya hubungan yang dalam dan akrab dengan sebagian besar negara-negara tetangganya.
Najafi menggambarkan komentar Presiden Yoon sebagai hal yang mengganggu dan merusak perdamaian serta stabilitas di kawasan.
Menurut Najafi, Seoul melakukan pendekatan yang tidak bersahabat terhadap Iran dan telah membekukan uang Iran, di mana Iran sudah berulang kali menuntut pencairan uangnya sekitar USD 7 miliar (Rp 105 triliun) yang ada di sejumlah bank di Korea Selatan. Pembekuan itu karena Iran kena sanksi Amerika Serikat.
Beberapa jam berselang setelah Najafi memanggil Duta Besan Yun, Kementerian Luar Negeri Korea Selatan mengonfirmasi telah memanggil Duta Besar Iran untuk Korea Selatan Saeed Badamchi Shabestari untuk mengkomplain ucapan Najafi.