Jalani Operasi Dua Kali, Begini Kronologi Kecelakaan Jeremy Renner Tertabrak PistenBully 6,5 Ton
RIAU24.COM - Kantor Sheriff Washoe County mengungkapkan kronologi aktor Jeremy Renner kecelakaan baru-baru ini. Dari kronologi tersebut, terungkap bahwa Jeremy Renner tertabrak PistenBully (kendaraan pembersih salju) miliknya yang beratnya sekitar 14.330 pound atau 6,5 ton.
Mulanya, Jeremy Renner sedang membantu seorang anggota keluarga yang mobilnya terdampar di salju pada hari Minggu (1/1). Ia lalu pergi untuk mengambil PistenBully atau Snow-Cat miliknya untuk membantu mengeluarkan mobil itu.
Setelah berhasil menderek kendaraan tersebut, Jeremy Renner keluar dari PistenBully untuk berbicara sejenak dengan anggota keluarganya.
"Tetapi, PistenBully-nya mulai bergulir. Dalam upaya menghentikan PistenBully, Tn. Renner mencoba kembali ke kursi kemudi. Hanya saja Tn. Renner ditabrak oleh PistenBully itu sendiri," ucap Sheriff Balaam.
Sheriff Balaam mengatakan bahwa dia tidak percaya Renner mengalami gangguan pada saat kecelakaan itu.
"Kami tidak mencurigai adanya kecurangan. Kami yakin ini adalah kecelakaan yang tragis," tuturnya.
Menurut Sheriff, ada banyak mobil terbengkalai menghalangi jalan raya, sehingga sulit untuk sampai ke tempat kejadian. Begitu mereka tiba, Renner diberikan pertolongan pertama oleh responden serta tetangga yang membantu.
Akibat kecelakaan itu, Jeremy Renner menjalani dua kali operasi pada hari Senin (2/1). Ia menderita trauma dada tumpul dan cedera ortopedi dalam insiden terkait cuaca tersebut.
Setelah operasi, Jeremy Renner tetap berada di unit perawatan intensif dalam kondisi kritis tapi stabil.